Jumat, 05 November 2010

Sinopsis You're Beautiful Episode 10

Heyi menuduh Mi Nam menyukai Tae Kyung, dan ia melihat Mi Nam tidak menyangkalnya. Mi Nyeo benar2 shock sehingga tidak tahu mau ngomong apa. Saat heyi minta Mi Nyeo mengakui perasaan-nya pada Tae Kyung, Mi Nyeo berlutut dan menggelengkan kepalanya dengan bingung apalagi ia melihat ketiga pria itu mendekat.

Heyi berkata, "Kau tidak mau aku bilang? Kalau begitu tutup mulutmu saat aku menyelesaikan dengan caraku."

Heyi berbalik ke arah ketiganya dan berkata dengan pura2 cemas, bahwa Mi Nam sakit. Mereka ingat Mi Nam agak demam dan tidak bertanya apa2, tidak melihat saat He Yi berkata tanpa suara, "Bicara dan kau mati."

Sung Chan bersimpati dan meminta Mi Nyeo pulang, ia berkata dia bisa syuting nanti. Sung Chan juga mengantar He Yi pulang dan menjawab semua pertanyaan He Yi dengan riang tidak menyadari perkataan Heyi ditujukan untuk Mi Nyeo. Misalnya He Yi tanya, "Jika ada masalah dengan Mi Nam, Presiden Ahn, kau dan A.N.JELL akan berada dalam masalah besar."

Sung Chan setuju dengan itu maka He Yi melihat ke arah Mi Nyeo, "Kau dengar, kan? kau harus bekerja dengan baik sehingga semuanya tidak berantakan demi kak Tae Kyung. Dan kau tidak bisa mengatakan pada siapapun percakapan kita. Jika kau bilang, Aku tidak bisa menyimpan rahasia ini juga, mengerti?"

Di kamarnya (bibi Mi Ja keluar dari rumah itu sementara), Mi Nyeo menangis memikirkan dilemanya. Dia merasa terbeban dengan tanggungjawab kelangsungan A.N.JELL dengan pemerasan yang dilakukan He Yi.

Mi Nyeo melihat foto masa kecilnya bersama kakak kembarnya dan berkata, "Kak, aku takut bagaimana kalau ia terluka karena aku?" Mi Nyeo melihat foto Tae Kyung : "Dia adalah orang yang tidak seharusnya dicintai oleh makhluk seperti aku. Aku tidak bisa menghancurkannya."

Setelah syuting selesai, Tae Kyung ingin tahu keadaan Mi Nyeo dan ia minta beberapa jeruk nipis. Shin Woo juga minta pada bagian property beberapa jeruk nipis. Begitu pula Jeremy. Saat ketiganya sampai di rumah, mereka melihat Mi Nyeo di tempat tidur dan demam. Tae Kyung berkata, "Jika kau sakit, kau seharusnya mengatakannya. Karena kau, pengambilan gambar hari ini berantakan."

Mi Nyeo minta maaf dan berjanji tidak akan mengacaukan apa2 lagi di masa depan. Tapi jawabannya yang lemah tidak membuat Tae Kyung puas. Tae Kyung memandangi boneka Babi-Kelinci itu dan mengankat telinganya dan bertanya-tanya bagaimana memberikan Mi Nyeo jeruk nipis ini.

Ketiga pria itu membawa pulang jeruk nipis karena berkhasiat, Tae Kyung harus menyembunyikan keheranan-nya melihat Shin Woo dan Jeremy di dapur dengan jeruk nipis mereka. Shin Woo ingin membuat teh hangat dengan jeruk dan Jeremy mau membuat juice. Tae Kyung beralasan ia suka jeruk nipis dan membawa pulang untuk dikonsumsi sendiri. Tae Kyung menggigit jeruk nipis itu dan pura2 rasanya enak.

Tae Kyung menatap boneka babi kelinci, lalu berkata, "Karena semua sudah menjagai Mi nam, aku kira aku tidak perlu ikut campur."

Shin Woo membawakan teh panas, tapi karena Mi Nam tidur ia menaruhnya di samping. Shin Woo melihat Mi Nyeo menggigil dalam tidurnya, "Jangan sakit, Mi Nam, karena aku tidak bisa diam saja dan tidak melakukan apapun."

Malam itu, Tae Kyung masuk dapur karena ia tidak bisa tidur (Tae Kyung menyalahkan jeruk nipis). Saat Tae Kyung menutup pintu kulkas, ia terperanjat dengan sosok Mi Nyeo berdiri seperti akan pingsan. Mi Nyeo menggumam, "Aku perlu...air.."

Mi Nyeo jatuh ke arah Tae Kyung dan Ta Kyung segera membawa Mi Nyeo ke rumah sakit. Sambil menyetir, Tae kyung memaki dirinya sendiri karena membiarkan sakit Mi Nyeo sedemikian parah. Mereka seharusnya cari bantuan lebih awal.

Sesampainya di RS, Tae Kyung akan membawa Mi Nyeo ke ruang gawat darurat tapi Mi Nyeo menolak. Mi Nyeo tahu masuk ke RS akan mengungkapkan jati diri aslinya bahwa ia seorang wanita.

Tae Kyung jadi marah. Tae Kyung menariknya, demamnya tinggi sekali dan ia takut ketahuan? Tapi Mi Nyeo meledak, "Aku tidak akan pergi! Tidakkah kau takut? Apa yang akan terjadi jika aku ketahuan? Jika makhluk seperti aku, aku sangat takut kau akan terluka karena makhluk seperti aku."

Tae Kyung : "Ini bukan saatnya bagimu untuk mencemaskan aku. Dan aku sudah siap untuk itu sejak aku janji menerimamu. Aku akan mengurusnya jadi ayo ke rumah sakit."
Mi Nyeo : "Aku juga sudah janji tidak akan terlihat. Jadi aku tidak bisa pergi ke rumah sakit."

Tae Kyung frustrasi dan terpaksa membiarkan Mi Nyeo dengan keputusannya. Dalam mobil, Tae Kyung menyelimuti Mi Nyeo dengan jaketnya dan berkata dengan lebih lembut, "Tidak apa jika kau mau nangis atau muntah, tidak perlu menahan-nya."

Di rumah, Tae Kyung menyiapkan air dll dan berkata pada Shin Woo bahwa Mi Nam benar2 sakit parah. Kali ini, Tae Kyung menahan Shin Woo. Dia berkata, "Aku akan menjaganya Kau tidak perlu cemas mengenai itu." Shin Woo mengepalkan tangannya, dan membiarkan Tae Kyung mengambil nampannya untuk merawat Mi Nyeo.

Sepanjang malam, Tae Kyung mengompres kepala Mi Nyeo dan menjaganya. Akhirnya, jam 5 pagi, Mi Nyeo bangun, masih lemah tapi membaik. Tae Kyung berkata Mi Nyeo pasti ingin berterima kasih padanya.

Tae Kyung : "Melihat betapa kau mencemaskanku meskipun kau sakit separah itu, kau sepertinya sangat setia. Melihat kau bertahan melewatinya, kau juga punya semangat. Aku belum ingin menerimamu atau menolakmu, tapi karena ini aku menerimamu. Aku sekarang ada di tim-mu, jadi aku punya tugas untuk menjagamu dan aku akan bertanggungjawab untuk urusanmu juga."

Mi Nyeo : "Aku benar2 minta maaf. Aku akan berpikir masak2 apa yang harus kulakukan mulai sekarang. Terima kasih kau sudah berkata spt itu."

Tae Kyung : "Nanti, jangan melakukan sesuatu yang akan kausesali. Berpikirlah dan hiduplah dengan semangat penuh ucapan syukur."

Tae Kyung keluar dan kembali ke kamarnya sendiri untuk tidur. Mi Nyeo memutuskan, dia tidak bisa melangkah lebih jauh lagi, Go Mi Nam harus menghilang.

Dari koridor, Shin Woo melihat Tae Kyung keluar dari kamar Mi Nam, ia merasa Mi Nam pasti sudah membaik sekarang. Sementara itu hoon Yi sedang memikirkan bagaimana ia akan menjadikan Mi Nam sebagai legenda seperti yang lain. Ia tidak tahu Mi Nam sakit sampai diberitahu oleh Nona Wang.

Tae Kyung mencari beberapa baju wanita untuk Mi Nam. Tae Kyung menolak baju seksi warna hitam dan gaun pink karena tidak sesuaidengan karakter Mi Nam. Ia tertarik dengan setelan model Jackie Kennedy/Onassis, dan ia berpikir, "Yeah, Aku suka jika ia berpakaian seperti itu." Tapi kemudian Tae Kyung menegur dirinya sdr, Apa peduliku aku suka atau tidak, ini hanya untuk darurat saja. Semua baju wanita sama saja.

Pramuniaga toko senang sekali dengan pembelian ini. Mereka sebenarnya ingin mensponsori He Yi tapi he Yi selalu menolak, tapi sekarang Tae Kyung "pacar" Heyi beli baju di toko mereka pasti Heyi akan memakainya, otomatis brand mereka akan terkenal.

Brand lain yang dengan senang hati mensponsori para seleb ini adalah perusahaan penyedia cincin. Karena He Yi dan Tae Kyung adalah pasangan, mereka menawarkan cincin untuk kedua bintang idola itu, dan he Yi berpikir, "Jika aku minta Tae Kyung mengenakannya, ia akan menolak, benar kan? Tapi aku suka." He Yi cemberut, ia bahkan memberikan jepit untuk orang seperti Go Mi Nam, Aku benar2 membenci Mi Nam!

Jeremy dan Shin Woo sedang berusaha menjagai Mi Nam, menawarkan selimut dan juice. He Yi datang, keduaya terlihat terganggu dengan kedatangan He Yi. He Yi menjelaskan ia mampir untuk menjenguk Mi Nam yang sakit dan ingin menemui Tae kyung, yang tidak dirumah.

He Yi menyingkirkan kedua pria itu dulu, ia minta Shin Woo mengambilkan buah dari mobilnya, kemudian minta minum pada jeremy. Keduanya pergi dengan ogah2an (P Ogah jadi kata kerja skr ya..cepek dulu eh gopek dulu..dong..) Mereka tidak tenang meninggalkan Mi Nam dengan he Yi.

He Yi dan Mi Nam pergi ke kamar Mi Nam untuk bicara secara pribadi. He Yi berkata, "Aku pikir kau ketakutan dan melarikan diri, tapi herannya kau bertahan di sini." Mi Nyeo menjawab, "Aku tidak akan melarikan diri seperti ini."

He Yi berkata Shin Woo dan Jeremy yang baik pada Mi Nyeo akan berubah jika mereka tahu yang sebenarnya. He Yi mengancam, "Kau seharusnya memohon padaku."

Mi Nyeo, "Aku akan mengatakan-nya pada mereka. Aku akan mengatakan pada kak Shin Woo dan Jeremy. Mereka mungkin tidak akan mengampuniku, tapi aku akan mengatakan yang sebenarnya dan pergi." Heyi menambahkan, "Lalu apa kau bisa mengatakan pada mereka bahwa kau suka Hwang Tae Kyung juga?"

Mi Nyeo berkata apa ia harus mengatakannya juga. Heyi menegaskan tentu saja. Itulah mengapa kau bisa ketahuan olehku, karena kau tidak tahu tempatmu dan suka padanya. Mi nyeo akhirnya berkata, "Baiklah aku akan mengatakannya juga"

Heyi tidak suka ini. Heyi berkata, "Baik, katakan saja semuanya pada mereka! Saat kak Tae Kyung pulang, kumpulkan mereka dan katakan pada mereka semuanya! Aku akan melihatnya sendiri apa yang akan terjadi denganmu."

Heyi marah dan memecahkan gelas hingga pecah berantakan di lantai. Shin Woo masuk dan ingin tahu ada apa. He Yi langsung mengubah sikapnya dan berakting, "Mi Nam mengapa kau melakukan ini? Kau benar2 kejam bertindak seperti ini hanya karena aku menyentuh barang2mu."

Mi Nyeo hanya minta maaf dan membungkuk untuk memunguti pecahannya. Shin Woo membantunya, Mi Nyeo minta Shin Woo mengambilkan vacuum cleaner. He yi mengikuti Shin Woo keluar dan berkata dengan nada cemas yang palsu, "Mi NAm bertingkah aneh. Aku pikir ia menyembunyikan sesuatu. Apa ia punya sesuatu yang seharusnya tidak aku lihat?"

Shin Woo tidak tahu maksud He Yi tapi ia tahu He Yi bukan orang suci, jadi Shin Woo tidak terpancing. Shin Woo menjawab, "Aku yakin ada alasan mengenainya. Jika aku bisa mengerti alasannya, maka tidak, aku tidak akan marah."

He yi kesal dan ia mengetes Jeremy.

Heyi : "Jika Mi Nam melakukan sesuatu yang salah, apa kau tidak apa2?"
Jeremy : "Tapi ia tidak melakukan kesalahan."
Heyi : "Mungkin ada hal besar yang tidak kau katahui. Apa yang akan kau lakukan dengannya?"
Jeremy : "Aku tidak apa2 dengan itu. Aku benar2 menyukai Go Mi Nam, jadi semuanya tidak masalah dengan ku." (hehehe..puas!)

Heyi mendengar dari stafnya kalau Tae Kyung membeli baju wanita. He Yi melihat tas2 belanjaan saat Tae Kyung pulang, saat taeKyung berjalan melaluinya, He Yi menebak bahwa baju2 itu bukan untuknya.

Heyi juga punya sesuatu untuk Tae Kyung, "Karena aku perlu bukti kau adalah milikku.", lalu ia menunjukkan tangannya dengan cincin pasangan di tangannya. tae kyung mengambil cincin prianya dan mengomentarinya, "Cantik juga" Lalu mengembalikan cincinitu kembali ke tangan He Yi, "Kelihatan bagus di tanganmu. Pakai saja dua2nya." TaeKyung menambahkan, "Aku mengatakan ini siapa tahu kau sudah menjadi bingung, tapi kita perjelas saja. Aku bukan milikmu."

Mi Nam minta bertemu dengan ketiga pria itu. Ia berkata ada yang ingin ia katakan. semua menunggu Mi nam bicara, Mi Nam mengumpulkan keberaniannya untuk bicara.

Sementara itu, He Yi justru cemas, Apa yang akan terjadi jika Go Mi Nam mengaku dan Shin Woo dan Jeremy tidak mempermasalahkannya. Kemudian pikiran yang lebih buruk terlintas, "Apa yang terjadi jika Tae Kyung tahu Mi Nam menyukainya? Aku tidak bisa membiarkannya mengatakan pada Tae Kyung!"

He yi masuk ke dalam rumah kembali, ia ingin menghentikan Mi Nyeo. Ia tiba tepat saat Mi Nyeo berkata, "Apa yang ingin aku katakan pada kalian..sebenarnya, aku..."

Heyi masuk dan membuat kegaduhan untuk menarik perhatian mereka, Ketiga pria itu melihatnya, He Yi berkata, "Kak Tae Kyung, ada yang harus kukatakan padamu"..dan He Yi seperti ingin muntah.

Artinya jelas, (ia hamil!) dan semuanya kaget, lebih lagi Tae Kyung, karena ia tahu ini jelas tidak mungkin. Jeremy menghubungkan semuanya, "Jika ia muntah, apa itu berarti...itu yang sering terjadi di drama2.." (kelihatan suka nonton drama ..)

Heyi berusaha berkata, "Kak aku minta ma.." lalu ia ingin muntah lagi dan bergegas ke kamar mandi.

Jeremy lucu sekali hehe..apalagi saat ia berkata, "Lalu apa kita harus mengadakan pesta perayaan?"

Shin Woo mendesak Tae Kyung untuk mengurus pacarnya. Tae Kyung tahu He Yi pura2 tapi menyangkalnya tidak akan membuat yang lain percaya padanya. Tae Kyung : "dia benar2 cari mati!"

Heyi puas dengan penampilannya, ia menghentikan Mi Nam dan Mengejutkan Tae Kyung. Sekali lempar batu, dua burung kena!. Heyi menelepon Mi Nyeo, "Jangan mengatakan pada mrk sekarang. Ini tidak akan membantu Tae Kyung sama sekali. Ungkapkan di lain kesempatan. Saat ada banyak orang yang berkumpul. Kau tidak mau A.N.JELL terseret dan terluka juga kan?"

Heyi memberikan tanggal konferensi pers untuk preview music video Mi Nyeo, "Akhiri di sana."

Tae Kyung menemui He Yi mengenai pertunjukkannya tapi He Yi minta Tae Kyung tenang saja dan menolak untuk mengatakan pada yang lainitu cuma pura2. Tae Kyung mengikuti He Yi keluar dan menunjuk cincin itu, "Kau marah karena itu?" he Yi menjawab, "Kau seharusnya mendengar. Jangan membuatku kesal."

Tae Kyung mengambil ponsel he yi dan melihat no-nya tidak di urutan pertama di speed dial-nya. Tapi ayahnya yg no.1, He Yi merasa senang dan tanya, "Apa kau ingin menjadi yang no.1?"

Tae Kyung tanya, "Apa ayahmu menakutkan?" Heyi ingin memberi peringatan pada Tae Kyung, dan berkata ayahnya sangat menakutkan jika Tae kyung membuatnya kesal, ayahnya akan mencabut semua rambut Tae Kyung.

Tae Kyung menekan2 beberapa tombol dan berkata, "Baguslah jika kau takut padanya." Tae Kyung memperlihatkan pesan yang barusan ia ketik, "Ayah, aku hamil." (bwa hahaha..)

He Yi panik dan mencoba merebut ponselnya kembali, ia memperingatkan Tae Kyung agar tidak melakukannya. Tapi Tae Kyung menekan tombol SEND dan pesan terkirim sudah...

Tae Kyung tanya, "apa yang akan kau lakukan? Sepertinya kau akan potong rambut hari ini," Dan dengan segera telepon pun berdering. Tae Kyung meninggalkan Heyi yang meyakinkan ayahnya bahwa itu bohong dan tidak benar.

Tae Kyung menjelaskan pada teman2nya bahwa He yi sakit dan memperingatkan, "Jangan berpikir yang tidak2." Sekarang mereka ingat Mi Nam ingin mengatakan sesuatu. Tapi karena Mi Nam ditekan Heyi ia tidak bisa mengatakannya. Mi Nyeo minta maaf karena sudah menimbulkan banyak masalah. shin Woo mengerti, Jeremy berkata tidak apa2, dan Tae Kyung berkata memang berat pada awalnya.

Mi Nyeo tersentuh dengan reaksi mereka dan berdoa, "Bunda, Aku sudah menerima perhatian yang tidak pantas kuterima. Berikan padaku keberanian untuk melakukan yang harus kulakukan agar mereka tidak terluka."

Bibi Mi Ja menemui Hwa ran dan berkata ia tidak tahu dimana si kembar berada. Karena Mi Ja adalah satu2nya saudara sedarah Go Jae Hyun, maka Hwa Ran hanya bisa memberikan uang pada Mi Ja. Bibi Mi Ja menikmati uangnya dengan beberapa temannya. Ia menyombongkan diri bahwa ia dekat dengan Hwa Ran dan ia yakin Hwa Ran punya hubungan khusus dengan adiknya. Mi Ja bertanya2 apa Hwa Ran tahu siapa ibu si kembar. Tapi teman2nya justru berkata apa mungkin Hwa ran adalah ibu si kembar?

Mi Ja tidak yakin karena Hwa Ran tidak menikah dan Hwa Ran yang hamil pasti akan menimbulkan banyak rumor. Tapi kemudian, Mi Ja ingat bahwa Hwa Ran pernah menghilang sebentar, 20 tahun yang lalu. (Org Korea bnr2 suka gosip ya..aku ngga akan ingat jika ada artis yg tiba2 menghilang lalu kembali lagi beberapa tahun yll, emang gak ada kerjaan..urusin artis..weleh..)

Hwa Ran sedih sekali karena ia kehilangan kesempatan bertemu si kembar. Ia semakin sedih saat mendengarkan lagu itu, dia tanya, "Kau menulis lagu ini minta aku untuk kembali padamu, kan? Kau membuat ini untukku. Kau hanya mencintaiku."

Tae Kyung juga mendengar lagu itu dan berpikir, "Apa kau memohon padanya untuk kembali dan membuangku?" Tae Kyung tanya pada Babi-kelinci, "Dia ingin membuat ulang lagu ini..apa kau mengerti wanita itu?" Tae Kyung menghela nafas, ia ingin sekali bertemu Mi Nam, karena "Go Mi Nam yang asli ternyata berguna juga."

Tae Kyung menemukan Mi Nyeo diluar, melihat langit. Mi Nyeo tidak bisa menikmati bulan karena sinar lampunya terlalu terang. Tae Kyung menyarankan agar Mi Nyeo mematikan lampunya, maka mereka berdiri di kegelapan untuk sementara.

Tae Kyung Tanya apa Mi Nyeo cemas dengan konferensi persnya besok pagi. Mi Nam harus pergi sendiri, karena Sung Chan berpikir lebih baik perhatian terpusat pada Mi Nam bukan pada A.N.JELL yang lain.

Mi Nyeo berkata, "Nanti, jika aku memikirkan tempat ini, aku akan merasa semua ini adalah mimpi. Kau, Kak shin woo, dan Jeremy adalah orang2 yang sangat jauh seperti bintang di langit, dan aku akan berada ditengah kalian. Karena bintang dapat terlihat dari manapun, aku akan selalu bisa melihatmu bahkan jika aku tidak disini."

Tae Kyung berusaha melihat wajah Mi Nyeo, tapi kabur dalam kegelapan. "Aku tidak bisa melihatmu dengan jelas. Tidak bisa melihatmu sangat membuatku frustrasi, jadi jangan pergi ke tempat dimana aku tidak bisa melihatmu."

Mi Nyeo berkata, kau tidak bisa melihatku dengan jelas meskipun aku ada disini. Mi Nyeo melambaikan tangannya di depan wajah Tae Kyung, tapi Tae kyung menangkapnya.

Tae Kyung : "Aku bisa melihat. Aku cukup bisa melihatmu untuk mengetahui kau ada di sana."
Mi Nyeo : "Apa kau benar2 melihatku?"
Tae Kyung : "Ya, aku bisa melihatmu. Jadi jika dalam kegelapan, tetaplah berada dalam jarak ini jadi aku bisa melihatmu."
Mi Nyeo : "Aku mengerti. Tapi aku punya permintaan. Jika aku berhenti menjadi Go Mi Nam dan kembali sebagai seorang wanita, bahkan jika kau melihatku dengan jelas, kuharap kau bertindak seolah2 kau tidak mengenalku. Aku juga akan pura2 tidak melihatmu."
Tae Kyung : "Kau ingin kita bertindak seolah2 kita tidak saling kenal?"
Mi Nyeo : "Ya, Berjanjilah padaku bahwa kau tidak akan menunjukkan bahwa kau kenal padaku sebagai wanita."

Tae Kyung kaget dengan permintaan-nya, dan ia melihat Mi nyeo dengan bingung. Tapi ia berkata, "Tentu saja, itu yang seharusnya. Aku akan berjanji. Mari bersikap seolah2 kita tidak saling kenal satu sama lain."

Mi Nyeo mengucapkan terima kasih dan kemali ke kamarnya. Tae kyung tetap berdiri di kegelapan, bingung dengan maksud Mi Nyeo.

Mi Nyeo menemukan tas berisi pakaian yang dibeli tae kyung. Tae kyung mengirim SMS, "Itu baju untukmu jika kau harus pergi dengan cepat. Jagalah agar jangan terlihat. Jika kau mengenakan busana wanita itu, aku akan berlaku seolah2 tidak mengenalmu sama sekali."


Paginya, Mi Nyeo mempersiapkan previewnya dan semua mengucapkan selamat untuknya saat Mi Nyeo berangkat dengan Hoon Yi.

Tapi Mi Nyeo menghilang, saat ia seharusnya naik panggung ia tidak bisa ditemukan. Hoon Yi mencarinya ke sana kemari. Sung Chan dengan gugup membentak Hoon Yi untuk menemukan Mi Nam segera. Heyi minta Mi Nyeo bersiap untuk konferensi pers.

Anggota A.N.JELL yang lain mendengar bahwa Mi Nyeo menghilang danTae Kyung berkata mereka pergi saja ke tempat itu. Jika Mi Nam tidak muncul, paling tidak mereka bisa mengendalikan pers.

Saat Tae Kyung ganti baju, ia melihat si babi-kelinci duduk di atas kursi, ..terlihat normal, tapi tidak mengenakan jepit rambutnya. Ini aneh, maka ia menuju kamar Mi Nam dan ia menemukan bahwa tas berisi baju wanita itu sudah kosong.

Tae Kyung ingat kata2 Mi Nyeo semalam. Tae kyung menebak apa yang akan dilakukan Mi Nyeo. Tae Kyung mengirim voicemail pada Mi Nyeo, "Go Mi Nam, lari sajalah. Jika kau muncul dengan busana itu, kau akan berada dalam masalah besar. Aku akan bertanggung jawab dan mengurus ini, kau bisa pulang ke rumah."

Mi Nam menuju lokasi konferensi pers. Aku harus bertanggung jawab. Aku tidak bisa memaksakan-nya pada orang lain.

Kehadiran ketiga pria itu membuat kehebohan, tapi mereka mencemaskan Mi Nam yang masih belum ditemukan. Sung Chan memerintahkan agar video mulai diputar dan lampu dimatikan. Tae Kyung tidak bisa melihat.

akhirnya Tae Kyung berkata pada Shin Woo dan Jeremy, "Aku tidak bisa melihat kalian carilah Mi Nam." mereka harus menemukannya sebelum orang lain. Tae Kyung memberikan petunjuk terakhirnya, "Carilah seorang gadis."

Mengejutkan! shin Woo tidak terkejut, tapi Jeremy tertegun. Ia protes, "Tapi kau minta mencari Go Mi Nam."

Tae Kyung berkata dengan pelan, "Go Mi Nam adalah gadis itu!" Tae kyung tidak punya waktu menjelaskan. Ia minta mereka menemukannya dan membawanya pergi secepatnya.

Mi Nyeo jalan perlahan melewati sekelompok fans tanpa dikenali. Tae Kyung mencarinya, Mi Nyeo jalan menuju ke depan. Tae Kyung berdiri di belakangnya, tapi tidak melihat apapun.

Tae Kyung berjuang untuk melihat dalam gelap dan ia ngomel, "Aku tidak bisa melihat apa2 Aku tidak bisa melihat Go Mi Nam."

Karena frustrasi Tae Kyung berteriak dalam ruangan yang sunyi itu, "Aku sudah bilang jangan pergi dimana aku tidak bisa melihatmu!"

Lalu, lampu2 menyala kembali.

Para fans berteriak saat mereka mengenali Tae Kyung, tapi matanya tertuju pada Mi Nyeo dan menatap tajam padanya, tepat saat musik mulai dengan lyric yang cukup pas...“I shouldn’t have done that, I should’ve acted like I didn’t know, like I didn’t see you, like I couldn’t see you…

Semua mulai gaduh, merasakan akan ada momen besar, tapi mereka belum mengenali Mi Nyeo...

...dan tepat pada saat itu, Shin woo memutar Mi Nyeo ke arahnya, untuk menyembunyikan wajahnya dan memeluknya dengan erat.

Shin Woo bertukar pandang dengan Tae Kyung lalu dengan Jeremy, sebelum ia berkata pada para reporter untuk mengumumkan, "Dia adalah pacarku. Dia adalah pacarku yang tidak bisa ku ungkapkan sebelumnya."

Tidak ada komentar: